Dirgahayu RI ke-68 Momentum Bangun Kebersamaan Rakyat Indonesia
Dirgahayu Kemerdekaan RI ke 68 merupakan salah satu bentuk Momentum dalam membangun kebersamaan bagi rakyat Indonesia. Pasalnya, masih banyak meyisahkan berbagai persoalan kebangsaan yang krusial.
Demikian pendapat Ketua DPR Marzuki Alie menanggapi makna Kemerdekaan NKRI ke 68, di Gedung DPR, Jum'at, (16/8).
Menurut Marzuki, masih adanya gap antara kaya dan miskin meskipun income perkapita Indonesia meningkat. "Kita harus melangkah kedepan bagaimana dapat mengurangi gap dengan menekan serendah mungkin,"ujarnya.
Dia menambahkan, masih adanya persoalan penegakan hukum yang masih diskriminatif. "Ini harus menjadi momentum baik dalam perbaikan hukum kedepannya,"tambahnya.
Selain itu untuk DPR RI, lanjutnya, masih perlu membenahi produk legislasi dengan berfokus kepada program yang pro rakyat dan memberikan manfaat bagi masyarakat Indonesia. "Anggaran juga harus dialokasikan kepada program yang sifatnya urgen dan dibutuhkan kepada masyarakat,"jelasnya.(si)
foto:wahyu/parle